Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabbarakatuh
Selamat Malam
Berita seputar masalah PNS kembali kami bagikan kepada seluruh rekan pengunjung khususnya rekan-rekan PNS diseluruh tanah air.
Pastikan data anda masuk kategori valid dan dinyatakan aman oleh Badan Kepegawaian Negara, pasalnya berhasil mendaftarkan diri di e-PUPNS beberapa bulan yang lalu belum tentu aman dikarenakan sampai saat ini data para PNS terus diverifikasi seiring banyak ditemukanya PNS fiktif alias siluman.
Jumlah PNS di Indonesia ternyata tidak sampai 4,5 juta orang. Ini sesuai hasil pendataan e-PUPNS, di mana data per 31 Januari 2016 jumlahnya 4.498.643.
Itu pun menurut Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) bisa berkurang, karena ada data PNS yang tidak valid.
“Yang sudah registrasi PUPNS 4.498.643. Tapi itu data per 31 Januari. Data terkini harus dihitung lagi,” ujar Bima kepada JPNN (Fajar Group), Kamis (21/4).
Dia menyebutkan, jumlah 4.498.643 PNS itu akan menyusut lantaran dikurangi dengan data yang tidak valid ketika verifikasi.
Dengan berkurangnya jumlah PNS, otomatis ratio PNS di Indonesia juga berkurang.
“Data e-PUPNS ini bisa menjadi dasar penentuan kebijakan pemerintah dalam kepegawaian. Sebelum e-PUPNS jumlah pegawai di Indonesia sekitar 4,7 juta lebih kemudian berkurang 4,5 jutaan karena pemberlakuan moratorium. Nah, sekarang berkurang lagi,” tandasnya.
(Sumber : fajar.co.id)
Demikian berita seputar PNS yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat.
Untuk info terbaru lainya silakan kunjungi laman DISINI
0 Response to "BKN : JUMLAH PNS HASIL E-PUPNS TERUS BERKURANG, PASTIKAN DATA ANDA VALID"
Posting Komentar